Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Negeri “Sejahtera”
Dilaksanakan di SMKN 2 Banjarmasin tanggal 15 Maret 2018 hari Kamis
Penyelenggaraan Rapat Anggota Tahunan dan pertanggungjawaban Pengurus merupakan kewajiban, hal ini sesuai dengan ketentuan anggaran dasar koperasi.
Rapat Anggota Tahunan ini merupakan bahan evaluasi bagi anggota menilai hasil kerja Pengurus dalam tahun buku 2017, dan diharapkan dapat menjadi umpan balik dalam RAT yang dilaksanakan pada hari ini, sehingga anggota dapat memberikan saran-saran serta pendapat demi kemajuan Koperasi Pegawai Negeri “Sejahtera”.
Rapat Anggota Tahunan di hadiri oleh Kepala SMKN 2 Banjarmasin selaku pembina KPN Sejahtera SMKN 2 Banjarmasin, Ibu Yanti selaku perwakilan dari Dinas Koperasi dan UKM Pemerintah Kota Banjarmasin, pengurus KPN Sejahtera SMKN 2 Banjarmasin, pengawas KPN Sejahtera SMKN 2 Banjarmasin dan para anggota KPN Sejahtera SMKN 2 Banjarmasin
Hasil dari Rapat Anggota Tahunan diantaranya
1. Anggota menerima Pelaporan tahun 2017 pengurus
2. Pemilihan Pengurus periode 2018-2019
3. Penambahan beberapa ketentuan baru yg di sepakati oleh anggota
4. persetujuan Rencana kerja 2018
Photo Kegiatan Koperasi 2018