Home » Berita Terbaru » SMKN 2 Siapkan Gedung Baru

SMKN 2 Siapkan Gedung Baru

smk 2
foto : ar

Pembangunan gedung baru SMK Negeri 2 Banjarmasin telah dilaksanakan pada pertengahan Desember 2015. Ruangan yang telah dibongkar pada tahap awal yakni ruang belajar Teknik Komputer Jaringan (TKJ) hingga Ruang Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Target penyelesaian untuk lima kelas pada tahap ini akan selesai pada akhir Februari 2016.

Menurut Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Banjarmasin, Almunawar pembangunan ini bertujuan untuk menambah infrastruktur yang ada untuk kompetensi siswa yang lebih baik dengan penyediaan sarana dan prasarana yang cukup.

Almunawar menambahkan, mengenai dana untuk pembangunan didapat dari Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan R.I. “Dana yang didapat dari Dit. PSMK tersebut akan ditambah dari komite sharing, katanya, Sabtu (9/1).

Di samping untuk proyek pembangunan, dana itu akan digunakan untuk peningkatan SDM dan untuk kepentingan masyarakat industri.

“Jumlah dana secara keseluruhan digunakan untuk kepentingan fisik bangunan dan soft skill yang meliputi manajemen mutu, pembelajaran produktif, study banding rujukan, capacity building, dan perencanaan pembangunaan itu sendiri.” tambah Almunawar.

Tenaga kerja yang diperlukan dalam pembangunan ini, lanjut dia, sebanyak 13 orang yang terdiri dari kepala tukang, tukang, serta pembantu tukang.

Dari keseluruhan bangunan setelah selesai nanti, Almunawar menjelaskan, adanya perencanaan untuk penambahan jurusan baru “Memang ada rencana untuk menambah jurusan, saya ingin ada tiga jurusan baru yang masih direncanakan, ada Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Desain Interior, dan Otomasi Listrik,” pungkasnya. ( MC Skenda/Jasmine)

Gambar Rencana Pembangunan SMK Negeri 2 Banjarmasin

Check Also

SELAMAT…Bagi Peserta didik yang telah Lulus Seleksi SPMB tahun 2025/2026, Berikut informasi Penting saat daftar ulang

Pengumuman Sistem Penerimaan Siswa Baru Tahun Pelajaran 2025-2026, Senin Tangal 30 Juni 2025 dapat dilihat …

Rapat Kenaikan Kelas Tahun Pelajaran 2024/2025

Banjarmasin, 17 Juni 2025 – Rapat Kenaikan Kelas Tahun Pelajaran 2024/2025 digelar di Gedung Technopark …

SPMB (Sistem Penerimaan Murid Baru) Tahun Pelajaran 2025/2026

Menjelang tahun ajaran baru, sekolah akan disibukkan dengan kegiatan SPMB (Sistem Penerimaan Murid Baru) Tahun …

SMK Negeri 2 Banjarmasin Gelar Rapat Kelulusan di Gedung Teknopark

SMK Negeri 2 Banjarmasin menyelenggarakan Rapat Kelulusan Peserta Didik Tahun Pelajaran 2024/2025 pada Rabu, 30 …

Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian LSP P1 di SMK Negeri 2 Banjarmasin Tahun 2025

SMK Negeri 2 Banjarmasin kembali menyelenggarakan kegiatan penting dalam rangka menilai capaian kompetensi siswa tingkat …

3 comments

  1. Mantabbbb, semoga tambah jaya SMKN 2 Banjarmasin

  2. Met mlm pak.
    Saya mau ninta bantuan bpk, spt bisa saya masuk ke SMK N2 Banjar baru.

    Saya tamatan sarjana pendidikan bahasa indonesia.

    Nama saya: Masniar Sagala.
    No.hp saya 085262251461.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *