Pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, SMK Negeri 2 Banjarmasin, mengadakan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1445H. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenang dan meneladani akhlak dan ajaran Nabi Muhammad SAW sebagai suri tauladan bagi umat Islam.
Bapak H. Almunawar, ST, M.Pd. selaku kepala sekolah SMK Negeri 2 Banjarmasin dalam sambutannya mengapresiasi para penyelenggara dan segenap yang terlibat atas kerja kerasnya. Beliau juga mengingatkan agar kita selalu meneladani perilaku Nabi Muhammad S.A.W.. “Kesyukuran itu harus kita teladani dari sifat Nabi besar kita, yaitu Nabi Muhammad S.A.W.” ucapnya.
SMK Negeri 2 Banjarmasin mengadakan serangkaian kegiatan, diantaranya Maulid Habsy, Kalam Ilahi dan Kultum diisi oleh bapak KH. Ahmad Fadhliannor dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad.
Peringatan Maulid Nabi 2023 di SMK Negeri 2 Banjarmasin menjadi momen berharga untuk merenungkan ajaran-ajaran Nabi Muhammad dan bagaimana kita dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Semoga acara ini menjadi langkah awal dalam membentuk generasi muda yang berakhlak mulia dan berkontribusi positif dalam masyarakat.
